Tampilkan postingan dengan label blue bird. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label blue bird. Tampilkan semua postingan

Kerjasama Strategis, Blue Bird Group Benamkan Teknologi Interkoneksi Microsoft Ke Armada Premium Big Bird



Kerjasama Strategis, Blue Bird Group Benamkan Teknologi Interkoneksi Microsoft Ke Armada Premium Big Bird
Oleh Dailysocial | Jagat Pintar – 22 jam yang lalu

Setelah sukses menghadirkan aplikasi pesan taksi secara langsung dari perangkat smartphone, salah satu jaringan transportasi umum terbesar di Indonesia, Blue Bird Group kembali mengumumkan kerjasamanya dengan raksasa IT Microsoft. Bukan pengembangan aplikasinya di Windows Phone yang telah lebih dahulu hadir, kerjasama ini menghasilkan produk terbaru dari layanan reservasi taksi Blue Bird yakni aplikasi Taxi Mobile Reservation (TMR) dan juga integrasi teknologi keperluan bisnis dari Microsoft yang dibenamkan pada armada Big Bird Premium Bus.
Resmi diluncurkan kemarin (5/2) di bilangan Pacific Place Jakarta Pusat, Blue Bird Group tengah bersuka cita mengumumkan kehadiran aplikasi reservasi terbaru yang bernama Blue Bird TMR. Aplikasi ini walau memiliki fungsi yang sama dengan aplikasi-aplikasi sebelumnya yang telah hadir pada banyak perangkat smartphone, aplikasi terbaru ini dikhususkan bagi perangkat tablet dan desktop yang menggunakan sistem operasi Windows 8.
Tak banyak perubahan yang dihadirkan, seluruhnya memiliki fungsi yang sama persis dengan aplikasi sebelumnya di platform lain. Mulai dari pemesanan taksi secara langsung dengan akses yang singkat, fitur tracking orderan taksi dengan menggunakan GPS, hingga fitur menghubungi pengemudi taksi langsung dari aplikasi tersebut juga tetap hadir.
Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, kerjasama antara Blue Bird Group dengan Microsoft ini juga menghadirkan layanan kebutuhan bisnis yang disematkan dalam layanan armada terbaru dari Blue Bird Group yakni Big Bird Premium. Sebagai informasi singkat, armada ini merupakan “kasta” tertinggi dari produk Big Bird yang diperuntukkan bagi kebutuhan bisnis dan hiburan. Melalui kerjasama tersebut, armada Big Bird Premium ini terintegrasi dengan infrastruktur informasi Blue Bird Group yang didukung penuh oleh Microsoft seperti Windows 8, Office 365, Lync, SharePoint, dan juga Microsotft Exchange.
“Armada baru bus Big Bird Premium menjawab kebutuhan pebisnis agar tetap terkoneksi ke semua dokumen dan data mereka dengan aman. Layanan  inovatif ini menghadirkan pengalaman baru yang menyenangkan bagi siapapun untuk tetap produktif sekaligus terhibur di perjalanan,” ujar Noni Purnomo selaku Presiden Direktur Blue Bird Group.
Senada dengannya, pihak Microsoft melalui Lucky Gani, Business Group Head Windows Division mengatakan, kemitraan ini menjadikan peluang yang baik bagi Blue Bird Group dan Microsoft untuk menjawab kebutuhan adanya fasilitas mobile meeting dan hiburan bagi para pebisnis dan konsumen pada umumnya. Ia mengungkapkan pula, armada bus Big Bird Premium merupakan armada yang terintegrasi dengan teknologi tinggi dari Microsoft.
“Armada Big Bird Premium terkoneksi ke cloud, sehingga memudahkan semua pengguna perangkat tablet, notebook, ultrabook, hybrid, dan bahkan desktop all-in-one dengan sistem operasi Windows 8,” ungkapnya setelah ditemui DailySocial pada Rabu (5/2) siang.
Dengan kehadiran aplikasi reservasi taksi terbaru yang diperuntukkan bagi sistem operasi Windows 8 dan juga integrasi teknologi keperluan bisnis yang dihadirkan pada armada Big Bird Premium, maka semakin lengkaplah sudah upaya Blue Bird Group dalam menyentuh ranah teknologi yang ditujukan untuk menjangkau kalangan konsumennya lebih jauh.
Tak ada tantangan yang cukup berarti bagi inovasi yang dilakukan oleh Blue Bird Group bersama Microsoft ini. Walau perkembangan aplikasi reservasi taksi di Indonesia masih sangat belia, namun setidaknya kehadiran inovasi semacam ini mampu mengedukasi pasar yang memiliki potensi tinggi akan penggunaan aplikasi reservasi taksi. Blue Bird Group sendiri dalam perihal penyediaan aplikasi reservasi taksi hingga saat ini masih belum memiliki pesaing terlebih dari penyedia jasa kompetitor lainnya yang serupa.

disadur persis dari link sebelah